-->

Cara Merubah Resolusi Gambar dengan Aplikasi Corel Draw

Aplikasi corel draw merupakan salah satu jenis aplikasi favorit bidang grafis. Banyak sekali fitur unggulan yang terdapat di aplikasi ini. Salah satunya adalah kamu dapat merubah dpi. Jadi apabila kam menginginkan hasil gambar yang tajam maka gunakanlah dpi yang paling tinggi begitu juga sebaliknya.

Lalu bagaimana caranya untuk merbah resolusi gambar corel draw dengan mengubah dpinya? Berikut ini adalah beberapa langkah merubah dpi corel draw degan mudah untuk pemula.

1. Buka Aplikasi Corel Draw
Pertama bukalah aplikasi corel draw yang sudah terinstal di komputermu. Untuk versi aplikasi ini bebas sesuai yang kamu punya.

2. Klik New
Setelah klik ikon corel draw, otomatis aplikasinya terbuka. Selanjutnya buat lembar kerja baru dengan klik new.

3. Ubah dpi
Biasanya setelah klik new, akan muncul dialog yang menginformasikan tentang kerta yang diinginkan, serta rendering resolution. Nah disinilah nantinya kita akan merubah dpi tersebut. Untuk merubahnya kamu dapat klik tombol panah kebawah. Disana terdapat pilihan dpi mulai 72, 96, 100, 150, 200, 300. Sesuaikan dengan yang diinginkan, jika ingin gambar yang dihasilkan tajam maka pilihlah yang 300 dpi.
cara merubah dpi di corel draw
cara merubah dpi di corel draw

Setelah melakukan proses diatas sebenarnya sudah selesai untuk merubah dpinya. Namun bagaimana caranya jika dialog ini tidak muncul saat memulai lembar kerja baru. Kamu bisa merubah dpinya dengan mengikuti langkah berikut ini:
1. Buat Lembar Kerja Baru
Buatlah lembar kerja baru seperti biasanya lengkap dengan ukuran yang diinginkan.
2. Klik Tool
Selanjutnya klik tools yang terdapat di bagian atas aplikasi corel draw.
3. Pilih Options
Di dalam menu tools tadi terdapat beberapa pilihan salah satunya options. Untuk itu kamu harus memilih yang options ini.

Kumpulan Tutorial Membuat Desain Klik Disini
4. Pilih Document
Setelah options terbuka, maka muncullah beberapa opsi seperti document, guidelines dan lain sebagainya. Disini kamu pilih saja yang document.
Baca Juga:
5. Pilih Paper Size
Setelah itu kamu pilih yang paper size. Disinilah nantinya kamu dapat mengatur dpinya. Untuk letaknya adalah di Resolution > Rendering Resolution kemudian ubahlah dpi sesuai dengan yang diinginkan.
Cara Merubah Resolusi Gambar dengan Aplikasi Corel Draw
Cara Merubah Resolusi Gambar dengan Aplikasi Corel Draw
Itulah cara yang dapat kamu lakukan untuk merubah resolusi gambar dengan cara merubah dpinya. Semoga dapat menambah wawasan kamu tentang pengertian dan cara merubah resolusi gambar dengan aplikasi corel draw.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel